Wednesday, February 13, 2013

Contoh Memo

Pernahkah anda disuruh membuat contoh memo? Atau anda belum memahami cara membuat memo? Hmm.. Bagi yang belum, mari silahkan membaca tulisan ini.

Memo atau lebih lengkapnya memorandum adalah tulisan singkat atau bisa juga disebut surat ringkas dalam suatu organisasi, lembaga, atau perusahaan yang digunakan secara intern dan bersifat informal. Meski bersifat nonformal, surat memo ini sebenarnya sudah lama memiliki format resmi, sehingga alangkah baiknya jika membuat memo tidaklah sembarangan. Tujuan pembuatan memo adalah meminta atau memberikan informasi atau petunjuk kepada seseorang yang berkompeten. 

memo, contoh memo

Surat memo ini biasanya disampaikan atau dikirimkan oleh seorang atasan, baik atasan dalam sebuah grup, organisasi, perusahaan dan lain sebagainya. Biasanya, surat memo ini diberikan kepada seorang bawahan meski tidak jarang juga memo yang diberikan kepada kolega atau rekan kerja sebaya. Namun, sungguh tidak etis sekali jika surat memorandum ini dilontarkan kepada atasan, bukan?

Untuk mengetahui lebih lanjut mengenai memo ini, marilah kita baca saja contoh-contoh surat memo di bawah ini :

CONTOH MEMO PERUSAHAAN


-------------------------------------------------------------------------------------------------------------
PT Embun Network
Jalan Gajah Mada No. 45
Yogyakarta

MEMO


Untuk : Kepala bagian pemasaran

Untuk rapat tahunan bulan depan harap disiapkan laporan yang lengkap dan terperinci mengenai :

a.    Jumlah dan jenis pesanan selama satu tahun
b.    Hasil pemasaran tahun yang lalu
c.    Utang dan piutang perusahaan.
d.    Pesanan barang yang harus dipenuhi

Data tersebut harap diserahkan selambat-lambatnya pada 5 Mei 2012.

Yogyakarta, 30 April 2013
                                
(Tanda Tangan) 
Lina Herdiantika
(Manager Produksi)


CONTOH MEMO PENDIDIKAN DI SEKOLAH

------------------------------------------------------------------------------------------------------------- 

SMA Embun Pagi
Jalan Ki Hajar Dewantara No 11
Surabaya

MEMO


Kepada : Seluruh Guru Bahasa Inggris

Untuk memenangkan lomba pidato bahasa Inggris tingkat nasional bulan nanti, harap bapak / ibu guru untuk melakukan kordinasi dan bekerja sama membantu siswa yang akan mengikuti lomba tersebut.

Surabaya, 1 Januari 2013

Kepala Sekolah

(Tanda Tangan)
-----------------------
Alfian Nugraha

Demikianlah sedikit pengertian memo beserta beberapa contoh memoyang bisa dibagikan dalam kesempatan ini. Jika ada inspirasi mengenai cara membuat surat memo terbaru atau ada contoh surat memo yang unik bin menghebohkan, suatu saat nanti akan kami bagikan kepada anda kembali. Atas perhatiannya, kami sampaikan selamat belajar bahasa Indonesia :)
sumber :: http://www.embun.net/2012/11/contoh-memo.html

No comments:

Post a Comment